HUT Bhayangkara 2024, Kapolres Sinjai: Beri Pelayanan Terbaik kepada Masyarakat

Kapolres Sinjai, AKBP Fery Nur Abdullah memimpin upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-78 Tahun di Mapolres Sinjai. (foto: ist)
banner 120x600

PERMATANEWS | Kapolres Sinjai, AKBP Fery Nur Abdullah memimpin langsung upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-78 di Mapolres Sinjai, Senin (1/7/2024).

Upacara peringatan yang mengangkat tema “Polri Presisi Mendukung Percepatan Transformasi Ekonomi yang Berkelanjutan Menuju Indonesia Emas” ini dihadiri berbagai elemen masyarakat Kabupaten Sinjai.

Kepada anggota kepolisian, Fery Nur Abdullah menekankan pentingnya profesionalisme dan integritas dalam menjalankan tugas.

“Hari Bhayangkara adalah momentum untuk introspeksi dan evaluasi terhadap kinerja kita. Polri harus selalu hadir ditengah masyarakat dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab,” tegasnya.

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam kesempatan ini, Fery Nur Abdullah turut memberikan award kepada 73 personel berprestasi, dan 30 media yang dianggap berjasa dalam mendukung kinerja Polri di wilayah hukum Polres Sinjai.

“Reward kepada personel ini diberikan atas dedikasi dan prestasi dalam penanganan kasus kriminal, narkoba, hingga inovasi dalam pelayanan publik. Salah satunya reward kepada Iptu Andi Rahmatullah,” katanya.

“Reward kepada media juga kita berikan karena selama ini banyak berperan memberi informasi yang benar dan mendidik masyarakat. Terima kasih atas kerjasama dan dukungannya selama ini,” sambungnya.

Mantan Penyidik KPK RI ini membeberkan bahwa dimomen Hari Bhayangkara ke-78, Polres Sinjai mengisinya dengan berbagai kegiatan sosial, diantaranya bakti sosial, donor darah, layanan kesehatan gratis bagi masyarakat, dan kegiatan lainnya.

Kegiatan-kegiatan ini, kata dia, bertujuan untuk mendekatkan Polri dengan masyarakat dan menunjukkan kepedulian Polri terhadap sesama.

Ia meminta agar seluruh anggota Polres Sinjai terus menjaga semangat kebersamaan dan memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Mari kita jadikan Hari Bhayangkara ini sebagai penyemangat untuk terus berbuat yang terbaik bagi bangsa dan negara. Polri harus selalu hadir di tengah masyarakat dengan hati dan penuh tanggung jawab,” pintanya.***

Editor: Ashari