PERMATANEWS | Andi Kartini Ottong dan Muzakkir ditetapkan sebagai pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Sinjai pada Pilkada 2024.
Penetapan Paslon bertagline Sinjai Mabarakka’ (Maju, Berdaya Saing, Religius dan Berkelanjutan) ini diumumkan secara resmi oleh KPU Kabupaten Sinjai, Minggu (22/9/2024).
Usai ditetapkan sebagai Paslon Pilkada, Andi Kartini Ottong menyampaikan rasa syukur karena memenuhi persyaratan pencalonan.
Ia juga mengimbau kepada seluruh tim dan relawan untuk mematuhi semua aturan yang telah ditetapkan oleh KPU.
Menurutnya, memasuki masa kampanye, banyak aturan yang telah diterbitkan oleh KPU dan itu wajib bagi Paslon, tim dan simpatisan untuk mematuhi aturan tersebut.
“Mari kita patuhi bersama,” pinta Andi Kartini.
Paslon berakronim BERAKARMI (Bersama Andi Kartini-Muzakkir) maju sebagai peserta Pilkada Sinjai setelah diusung dan didukung oleh partai Golkar, PKB, Gelora, dan Hanura.
Andi Kartini merupakan mantan Wakil Bupati Sinjai periode 2018-2023, sekaligus Ketua DPD II Partai Golkar Kabupaten Sinjai.
Sedangkan pendampingnya, Muzakkir merupakan putra asli Kabupaten Sinjai kelahiran Kecamatan Pulau Sembilan, sekaligus kader terbaik Partai Gerindra.***