PERMATANEWS | DPP Partai Golkar akhirnya menyerahkan rekomendasi kepada Andi Kartini Ottong sebagai Calon Bupati Sinjai untuk Pilkada 2024.
Rekomendasi berupa Surat Keputusan (SK) ini diserahkan langsung oleh Ketua Bappilu Ahmad Doli Kurnia di Kantor DPP Golkar pada Kamis malam, 15 Agustus 2024.
“Iya benar baru saja Andi Kartini menerima rekomendasi plus B1KWK berpasangan Muzakkir,” kata Musaddaq, Juru Bicara Andi Kartini, Jumat (16/8/2024).
“Penyerahan rekomendasi ini sebagai langkah awal bagi pasangan bertagline Sinjai Mabarakka di Pilkada Sinjai 2024,” sambungnya.
Musaddaq juga membeberkan bahwa selain Golkar, sejumlah partai berpotensi akan menyerahkan rekomendasi ke pasangan berakronim BERAKARMI (Bersama Andi Kartini-Muzakkir).
“Tentunya Gerindra dan PAN yang potensi. Juga ada beberapa partai lainnya,” bebernya
Atas penyerahan rekomendasi ini, Musaddaq menyampaikan terima kasih kepada seluruh keluarga, kerabat, sahabat, tim, relawan, dan seluruh masyarakat Kabupaten Sinjai atas doanya.
“Satu langkah telah dilalui. Doa-doa terbaik, kegigihan, dan kesabaran senantiasa mengiringi langkah kita. Mari kita menangkan pasangan Andi Kartini dan Muzakkir di Pilkada Sinjai,” pungkasnya.***