Siap Nahkodai HIPMI Sinjai, Andi Edwar Bersama Puluhan Voters Kembalikan Berkas Pendaftaran

Bakal Calon Ketua Umum BPC HIPMI Sinjai, Andi Edwar Saputra (kemeja putih). (foto: Ashari Kopiteng)
banner 120x600

Permatanews | Andi Edwar Saputra resmi mengembalikan formulir berkas pendaftaran Bakal Calon Ketua Umum BPC HIPMI Kabupaten Sinjai periode 2023-2026 ke Sekretariat Panitia Musyawarah Cabang (Muscab) VII di Mirror Cafe, Minggu (22/10/2023).

Mengenakan kemeja putih dan didampingi puluhan pendukungnya sekaligus voters, Andi Edwar diterima langsung oleh Ketua dan Bendahara Panitia, Muh. Qadri Djaelani dan Muh. Izhar, serta disaksikan Sterring Committee Abdoel Malik Zain.

“Saya maju karena ingin membesarkan HIPMI. Siap merangkul dan berkolaborasi dengan seluruh pengusaha lokal dan UMKM yang ada di Kabupaten Sinjai. Terpenting adalah memperjuangkan HIPMI menjadi lebih baik dan bermanfaat kedepan,” ungkap Andi Edwar.

Ia mengaku akan melanjutkan kepemimpinan dan menjadikan organisasi pengusaha muda tersebut sebagai wadah pengembangan usaha dan bisnis dalam memperkuat ekonomi Indonesia, khususnya di Kabupaten Sinjai.

“Tentunya harapan itu tidak akan terwujud bila dilaksanakan seorang diri, melainkan dibutuhkan kerjasama. Olehnya itu, dengan kerendahan hati saya memohon bantuan dan dukungan dari sahabat-sahabat pengurus HIPMI Sinjai,” katanya.

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Direktur Perusahaan Air Minum Kemasan Purairo ini juga mengaku siap dan bersemangat, sebab niatnya maju untuk menahkodai HIPMI Sinjai dirinya mendapat dukungan dari berbagai kalangan pengusaha senior.

“Terima kasih supportnya semua. Insya Allah pengusaha berkarya, HIPMI Sinjai berjaya,” kuncinya.

Sementara Ketua Panitia, Muh. Qadri Djaelani menjelaskan bahwa Muscab VII HIPMI Sinjai akan berlangsung pada 29 Oktober 2023 mendatang. Artinya 7 hari kedepan HIPMI Sinjai akan memiliki ketua umum yang baru, menggantikan ketua umum Ardiansyah Haris.

“Tahapan pendaftaran bakal calon ketua umum telah kita lalui dan malam ini adalah hari terakhir pengembalian berkas. Hasilnya, ada dua kandidat bakal calon yakni Andi Edwar, dan Affandi Risqan.

“Insya Allah besok dan beberapa hari kedepan akan dilakukan verifikasi berkas Bacalon untuk ditetapkan sebagai calon ketua umum. Semoga agenda Muscab kita ini bisa berjalan lancar,” harapnya.

Informasi yang dihimpun, dua kandidat bakal calon Ketua Umum HIPMI Sinjai ini merupakan pengusaha muda yang berdomisili di Kabupaten Sinjai.

Andi Edwar adalah Direktur Perusahaan Air Minum Kemasan bermerek Purairo, dan namanya tercatat dalam struktur kepengurusan HIPMI Sinjai periode 2020-2023.

Sementara Affandi Risqan adalah Direktur Delapan Grup Corporation, namun namanya tidak tercatat dalam struktur kepengurusan HIPMI Sinjai periode 2020-2023.

 

 

 

 

Editor: Ashari