Pimpin REI Wilayah IV Sulsel, Andi Adri Siap Bersinergi Dorong Pertumbuhan Properti di JBBSS

Ketua DPD REI Sulsel, Mahmud Lambang melantik pengurus DPD REI Wilayah IV JBBSS (Kabupaten Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba, Sinjai, Selayar) di Kawasan Perumahan Lappa Mas 3 Sinjai. (foto: Jung/Permatanews)
banner 120x600

PERMATANEWS | Dewan Pengurus Daerah Real Estate Indonesia (DPD REI) Sulawesi Selatan (Sulsel) resmi melantik pengurus baru untuk wilayah kerja Kabupaten Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba, Sinjai, dan Selayar (JBBSS), Minggu (9/3/2025).

Acara pelantikan yang berlangsung khidmat di Kawasan Perumahan Bumi Lappa Mas 3 ini, dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan pemerintah daerah, pengembang properti, serta para pemangku kepentingan industri perumahan dan real estate.

“Dengan ucapan bismillahirahmanirahim, saya melantik saudara-saudari sebagai pengurus REI wilayah IV JBBSS Sulsel periode 2023-2026,” ucap Ketua DPD REI Sulsel, Mahmud Lambang.

Ia menaruh harapan kepada A. Adri Ismawan Putra sebagai Koordinator Wilayah (Korwil) IV JBBSS agar menjaga amanah dengan baik.

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

“Pengurus JBBSS ini harus menjaga kekompakan dan membesarkan organisasi REI di wilayah IV Sulsel,” pesan Mahmud Lambang.

Dalam prosesi pelantikan turut dilakukan penyerahan Surat Keputusan (SK) oleh Mahmud Lambang kepada A. Adri Ismawan Putra.

Usai dilantik, A. Adri Ismawan Putra menyampaikan komitmennya untuk mendorong pertumbuhan sektor properti di wilayah IV Sulsel.

“Kami siap bersinergi dengan pemerintah daerah dan seluruh pihak terkait untuk menciptakan iklim investasi yang kondusif, serta memastikan ketersediaan hunian yang layak dan terjangkau bagi masyarakat,” tegasnya.

Pelantikan ini kata dia, diharapkan menjadi langkah awal bagi DPD REI Sulsel dalam memperkuat peran industri properti sebagai pendorong pertumbuhan ekonomi lokal.

Bupati Sinjai, Hj. Ratnawati Arif menyerahkan kunci bantuan rumah bagi warga kurang mampu melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) “Ramadan Rumah Impian Tahun 2025” oleh pengembang putera daerah Sinjai, Haji Badris. (foto: Kopiteng/Permatanews)

“Dengan adanya koordinasi yang lebih baik antar pengembang, pemerintah, dan masyarakat, pembangunan infrastruktur dan hunian di wilayah Jeneponto, Bantaeng, Bulukumba, Sinjai, dan Selayar dapat semakin berkembang secara berkelanjutan,” bebernya.

Acara pelantikan ini turut dirangkaikan dengan penyerahan bantuan rumah melalui program Corporate Social Responsibility (CSR) “Ramadan Rumah Impian Tahun 2025” oleh pengembang putera daerah Sinjai, Haji Badris.

Secara simbolis, bantuan CSR untuk warga kurang mampu diserahkan langsung Bupati Sinjai Hj. Ratnawati Arif, dan disaksikan Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda, Forkopimda, para Kepala OPD, pengurus DPD REI Sulsel, Pemuda Pancasila Sinjai serta masyarakat setempat.

Warga Sinjai yang mendapatkan bantuan Program Ramadan Rumah Impian adalah pasangan suami istri (Pasutri) Indra Wijaya dan Irda Damayanti.

Pasutri ini mendapatkan bantuan 1 unit rumah di perumahan Bumi Lappa Mas 3 Blok C.61 di Jalan Halim Perdana Kusuma, Kelurahan Lappa, Kecamatan Sinjai Utara.

 

Penulis: Ashari