PERMATANEWS | Satreskrim Polres Sinjai bergerak cepat dalam mengungkap kasus pencurian kotak amal di Masjid Babussalihin, Dusun Buakang, Desa Panaikang, Kecamatan Sinjai Timur.
Kejadian yang terekam jelas oleh kamera pengawas (CCTV) pada Senin (3/3/2025) sekitar Pukul 14.33 Wita ini langsung ditindaklanjuti oleh pihak kepolisian.
Kasat Reskrim Polres Sinjai, AKP Andi Rahmatullah mengatakan, laporan dari pihak masjid diterima sehari setelah kejadian dan langsung ditindaklanjuti dengan penyelidikan mendalam.
“Setelah menerima laporan, tim langsung bergerak cepat menganalisis rekaman CCTV. Dari sana, kami berhasil mengidentifikasi ciri-ciri pelaku dan segera melakukan pengejaran,” ujar AKP Andi Rahmatullah.
Pelaku Berhasil Ditangkap dalam Waktu Kurang dari 24 Jam.
Pelaku berinisial MZ (54), warga Desa Pude, Kecamatan Kajuara, Kabupaten Bone akhirnya berhasil diamankan pada Selasa (4/3/2025) sekitar Pukul 23.00 Wita.
Tim Resmob Satreskrim Polres Sinjai yang berkoordinasi dengan Kanit Reskrim Polsek Sinjai Timur, bergerak cepat menuju lokasi keberadaan pelaku di BTN Kajuara, Kecamatan Kajuara, Kabupaten Bone.
MZ berhasil ditangkap tanpa perlawanan. Saat diinterogasi, MZ mengakui perbuatannya.
Ia masuk ke dalam masjid melalui pintu samping dan mencungkil kunci kotak amal menggunakan obeng dan mengambil seluruh isi kotak amal.
Barang Bukti dan Total Kerugian.
Polisi berhasil mengamankan sejumlah barang bukti, diantaranya:
- Satu buah jaket
- Satu buah celana panjang.
- Satu buah peci
- Satu pasang sandal
- Satu buah helm
- Satu buah obeng
- Satu buah kunci tang
- Satu buah kantong plastik putih
- Uang tunai hasil curian sebesar Rp2.732.000,-
Kapolres Sinjai, AKBP Harry Azhar Hasry mengapresiasi kinerja cepat tim Satreskrim dalam mengungkap kasus ini dan mengimbau masyarakat untuk lebih waspada terhadap aksi kriminal, terutama di lingkungan rumah ibadah.
“Kami mengingatkan masyarakat agar selalu berhati-hati dan segera melaporkan aktivitas mencurigakan di sekitar mereka. Polres Sinjai berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan kenyamanan warga,” tegasnya.
Dengan keberhasilan ini, Satreskrim Polres Sinjai menunjukkan komitmen dalam memberantas tindak kejahatan dan memastikan rasa aman bagi masyarakat.***