SINJAI, PERMATANEWS | Siapa sangka, semangat dan kekompakan kader Puskesmas (PKM) Lappae berbuah manis.
Tim asal Kecamatan Tellulimpoe ini sukses bikin bangga setelah keluar sebagai juara pertama dalam Lomba Cerdas Cermat Kader Kesehatan tingkat Kabupaten Sinjai.
Ajang bergengsi yang digelar Dinas Kesehatan Sinjai ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61 Tahun 2025 dan diikuti oleh 16 Puskesmas dari berbagai kecamatan.
Para kader adu cepat dan adu tangkas menjawab soal seputar gizi, stunting, imunisasi, serta perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS).
Hasilnya, tim Puskesmas Lappae tampil paling unggul dan berhak menyandang gelar juara.
Disusul Puskesmas Kampala sebagai juara kedua, Puskesmas Manimpahoi di posisi ketiga, dan Puskesmas Panaikang di urutan harapan satu.
Kepala Dinas Kesehatan Sinjai, dr. Emmy Kartahara Malik ikut memberi apresiasi tinggi untuk seluruh peserta.
“Kader kesehatan itu garda terdepan di masyarakat. Lomba seperti ini bukan cuma seru, tapi juga memperkuat semangat peduli kesehatan,” ujarnya.
Ia menegaskan, peningkatan kapasitas kader akan terus menjadi prioritas Dinkes karena peran mereka sangat penting dalam menekan angka stunting, meningkatkan cakupan imunisasi, dan membiasakan hidup sehat di rumah tangga.
Peringatan HKN tahun ini mengusung tema ‘Generasi Sehat, Masa Depan Hebat’, menggambarkan semangat kolaborasi untuk mewujudkan masyarakat Sinjai yang makin sehat, produktif, dan berdaya saing.***







